Teknologi dan Adab

Teknologi dan Adab



Teknologi… baik atau buruk?? Adalah sebuah pertanyaan yang sebenarmya tidak seharusnya kita tanyakan karena sebetulnya teknologi bukanlah objek yang bisa kita nilai baik atau buruknya, karena sebenarnya teknologi itu sifatnya netral hanya saja baik-buruknya tergantung kepada sang pengguna teknologi itu sendiri, jikalau sang pengguna teknologo itu adalah orang yang buruk atau jahat maka teknologi itu bisa saja disalahgunakan atas tujuan dan niat yang tidak baik dari sang pengguna atau bisa juga sebaliknya jikalau teknologi itu digunakan oleh orang yang baik maka teknologi itu akan digunakan sesuai dengan kegunaannya dan tidak akan disalahgunakan.

Sebuah contoh dari teknologi yang sangat umum dan sering digunakan oleh manusia pada zaman ini adalah smartphone yang hampir semua orang miliki dan gunakan dan masalah yang terjadi pada teknologi smartphone ini adalah pada penggunanya, ada pengguna yang buruk dan ada juga yang baik. Pengguna yang buruk ialah yang memanfaatkan teknologi ini untuk hal-hal yang tidak baik, maksiat, dan bahkan pengguna yang buruk ini terlalaikan oleh smartphone ini karena tidak bisa mengendalikan diri, tidak seperti pengguna yang baik yang dapat mengendalikan diri dan memanfaatkan teknologi ini secara benar dan tidak berlebihan dan menjadikan teknologi ini bermanfaat.

Di dalam sejarah juga kita mengetahui bagaimana teknologi itu dapat berubah sesuai dengan penggunanya, Pada tanggal 6 dan 9 Agustus 1945 di Kota Hiroshima dan Nagasaki, Jepang kedua kota tersebut di bom dengan bom nuklir oleh sekutu dan menyebakan banyak sekali kerusakan dan ribuan nyawa melayang serta banyak efek negatif daripada radiasi dari bom tersebut dan bom itu memiliki teknologi nuklir yang sebenarnya bisa menjadi sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia bukan malah mematikan manusia yaitu pembangkit listrik yang bertenaga nuklir. 2 hal yang berteknologi sama namun dampak dari keduanya sangat berbeda dan hal ini disebabkan oleh pengguna yang berbeda.

Nah….. sekarang apa hubungannya teknologi dan adab, sebenarnya teknologi dan adab ini sangat berhubungan dan hubungannya sangat berpengaruh pada dampak dari teknologi tersebut, karena jikalau sang pengguna daripada teknologi tersebut memiliki adab yang baik maka hal-hal buruk dari teknologi tidak akan tercipta. Karena adab itu adalah menempatkan sesuatu pada tempatnya dan jika kita menggunakan teknologi itu dengan adab maka pasti kejadian seperti bom di Jepang tidak akan terulang.

Seperti yang dikatakan oleh al-Attas bahwa kekurangan kita ialah “loss of adab” yang berarti kita telah kehilangan adab termasuk adab dalam menggunakan teknologi karena jikalau kita tidak memiliki adab dalam menggunakan teknologi maka pasti tekonologi itu akan selalu disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak memiliki adab, Jadi disitulah hubungan antara teknologi dan adab.

0 komentar :

Posting Komentar